Iblogmarket

IBX5829728F3DB23

Desaku yg ku Rindu [puisi]


Saat debu berterbangan di sekitarku
Kurindu suasana sejuknya desa
Saat kutatap pencakar langit yang megah
Kurindu pondok kecil di tengah sawah
Saat kudengar deru mobil dan bis kota
Kurindu derap langkah di jalan setapak
Saat kudengar gelak tawa kaum gedongan
Kurindu suasana kesederhanaan
Saat kuperhatikan sibuknya orang kota
Kurindu ramahnya masyarakat desa
Saat kudengar irama yang beraneka
Kurindu suara margasatwa
Saat kulihat, kutatap, kuperhatikan dan kudengar
Aneka kegiatan kehidupan metropolitan
Rinduku menggebu akan gelak canda keluarga besarku
Dan celoteh dari mulut mungil adik kecilku
Kini kubertanya dalam hati , kapan rinduku kan berakhir?

Karya: ayah igazqasta



Previous
Next Post »

2 komentar

Click here for komentar
13 Agustus 2014 pukul 02.22 ×

jadi inget kampung halaman
keren gan

Balas
avatar
admin
13 Agustus 2014 pukul 06.53 ×

Terima ksh, msh bljar kok. Hehe.
Memng tjuannya pngen mngdirkan suasana desa ditengah hiruk pikuk kota.:-)

Balas
avatar
admin
Thanks for your comment